Sabtu, 27 Maret 2010

Bupati Ismet Mile Dapat Penghargaan “ASKES AWARD”


BONE BOLANGO (SP) – Bupati Kabupaten Bone Bolango Ismet Mile direncanakan tanggal 3 Maret 2010 mendatang akan menerima penghargaan “Askes Award” yang akan diserahkan langsung Wakil Presiden RI Boediono di Istana Wakil Presiden.

Penghargaan ini diberikan kepada Bupati Bone Bolango karena berhasil menyelenggarakan program penjaminan kesehatan masyarakat yang dikenal dengan Program Jamkesda Bone Bolango yang telah mencakup seluruh penduduk (universal coverage).

Sebagaimana diketahui Kabupaten Bone Bolango sejak tahun 2009 telah melaksanakan program Penjaminan Kesehatan Masyarakat Umum dengan peserta sebanyak 44.400. Jumlah ini terbesar di Provinsi Gorontalo bahkan di kawasan regional 4 yang meliputi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Maluku dan Gorontalo.

Disamping itu Kabupaten Bone Bolango sejak tahun 2009 telah memiliki PERDA Nomor 5 tahun 2009 tentang Jaminan Kesehatan Daerah yang menjadi payung hukum bagi pelaksanaan Jaminan Kesehatan yang berkesinambungan dan mencakup seluruh penduduk (universal coverage). Untuk tahun 2010 Kabupaten Bone Bolango meningkatkan jumlah kepesertaan menjadi 52.500 peserta sehingga seluruh penduduk Bone Bolango sudah tercover asuransi kesehatan. Oleh karena 67.400 lainnya ditanggung oleh Jamkesmas. Kabupaten/Kota yang mempunyai peraturan daerah tentang Jamkesda masih sangat jarang di Indonesia.

Kepala PT. Askes Gorontalo menyatakan, hanya beberapa provinsi saja yang Bupatinya mendapatkan penghargaan ini. Dan untuk Sulawesi hanya Bupati Bone Bolango. Ini merupakan bukti komitmen pemerintah Bone Bolango dalam mensejahterakan rakyatnya.

Dengan telah dijaminnya kesehatan masyarakat di Bone Bolango diharapkan masyarakat akan mengalihkan biaya pelayanan kesehatan yang sudah ditanggung oleh pemerintah daerah untuk kegiatan yang dapat meningkatkan taraf ekonomi sehingga tingkat pendapatan rumah tangga bisa meningkat.

Bupati Ismet Mile direncanakan akan berangkat ke Jakarta Selasa pekan depan untuk selanjutnya mengikuti penyerahan ASKES AWARD yang akan diserahkan oleh Wakil Presiden Boeediono di Istana Wakil Presiden.(SP-Roti/SP-13)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar